(Istimewa)
Sabtu, 26 April 2025 16:29 WIB
Editor: Anggun Rosita Alifah
(Istimewa)
RIAU ONLINE, PEKANBARU - Gubernur Riau Abdul Wahid menginstruksikan Dinas PUPR dan UPT Wilayah untuk melakukan percepatan perbaikan jalan dan jembatan di berbagai wilayah Riau.
Sejumlah ruas jalan yang sebelumnya dikeluhkan masyarakat kini mulai diperbaiki, termasuk di Simpang Kumu, Bangkinang–Petapahan, hingga Lubuk Kandis–Pangkalan Kasai.
Masyarakat menyambut baik respons gubernur yang dinilai tanggap terhadap kebutuhan infrastruktur dasar. Meski sebagian menilai perbaikan belum sepenuhnya menyeluruh.
“Kami ucapkan terima kasih kepada Pak Gubernur dan UPT wilayah. Semoga Pak Wahid bisa dua periode,” kata seorang warga, Sabtu, 26 April 2025.
Baca Juga
Dinas PUPR Riau mencatat, sepanjang 37 kilometer jalan di ruas Jalan Simpang Kumu, Kota Tengah, Rokan Hulu (Rohul) telah dilakukan pengaspalan hingga Jumat, 25 April 2025 lalu.
Jalan tersebut sebelumnya kerap menjadi momok bagi pengendara. Sebuah truk sempat terguling saat menghindari lubang besar di badan jalan.
Sejumlah titik rawan lain juga mulai ditangani. Seperti halnya jalan lintas Bangkinang–Petapahan yang semula dipenuhi lubang telah diperbaiki.
Sementara itu, di Lubuk Kandis–Pangkalan Kasai, Indragiri Hulu (Inhu), badan jalan sepanjang 100 meter yang dulunya berupa tanah dan sulit dilalui ketika hujan, kini telah diaspal dan lebih mudah diakses masyarakat.
Perbaikan juga menyasar Jembatan Parit Nangka di ruas jalan Selensen–Kotabaru Bagan Jaya, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil). Jembatan sepanjang 35 meter itu kini dilengkapi papan jalur dan pegangan tangan baru.
Sebelumnya, jembatan ini pernah menelan korban seorang ibu dan anaknya jatuh ke parit akibat kondisi jembatan yang membahayakan.