Mahasiswa: Riau Kaya Atas Minyak Bawah Minyak, Tapi Minyak Goreng dan Solar Langka

unras-minyal.jpg
(DEFRI/ RIAUONLINE)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Ratusan mahasiswa dari berbagai Universitas di Pekanbaru menggelar unjuk rasa di depan Kantor Gubernur Riau, Kamis, 24 Maret 2022.

Massa mahasiswa menyampaikan kekecewaan terhadap pemerintah Provinsi Riau yang dinilai tidak mampu mengatasi persoalan kelangkaan bio Solar dan minyak goreng.

Sejumlah orator dari berbagai perguruan tinggi di Pekanbaru berteriak menyampaikan kegelisahannya di atas mobil Komando secara bergantian.


"Seperti kita ketahui, terhadap kasus yang terjadi di Riau baik kelangkaan minyak solar dan minyak goreng, saudara-saudara," ucap salah seorang orator dari atas mobil komando, Kamis, 24 Maret 2022.

Selanjutnya, Ratusan mahasiswa juga mengkritisi kerja Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Kadis Perindag) Riau yang tidak dapat mengatasi persoalan minyak goreng akhir-akhir ini.

"Seperti kita ketahui, Provinsi Riau kaya akan minyak, atas bawah minyak, tapi kenapa bisa langka seperti ini," tegas orator.

Hingga saat ini aksi unjuk rasa ini masih berlangsung di Depan Kantor Gubernur Riau. Kerumuman massa memadati sebagian badan jalan.