BBM Langka di Sejumlah SPBU, Ditreskrimsus Polda Riau Turun Tangan

Kendaraan-mengantri-di-SPBU-Jalan-Arifin-Achmad.jpg
(RAHMADI DWI/Riau Online)

RIAUONLINE, PEKANBARU-Bahan Bakar Minyak (BBM) mulai langka di sejumlah SPBU di Pekanbaru akhir-akhir ini.

 

Sehingga pihak Direktorat Reserse Kriminal Khusus akan mengklarifikasi pihak Pertamina terkait kelangkaan BBM disejumlah SPBU di Pekanbaru, Riau.

 

"Hari ini akan kita lakukan klarifikasi pihak Pertamina," ucap Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Riau, Kombes Pol Ferry Irawan, Selasa, 12 Oktober 2021.

 

Kendaraan mengantri di SPBU Jalan Arifin Achmad

 

Sejumlah kendaraan mengantri di SPBU Jalan Arifin Achmad/RAHMADI DWI/Riau Online

 


Selain itu, Kombes Pol Ferry juga mengatakan hari ini petugas dari tim Ditreskrimsus akan turun gunung melakukan pengecekan di lapangan.

"Kita akan turun ke lapangan untuk mengecek secara langsung," pungkasnya.

 

Pantauan Riauonline.co.id di SPBU jalan Sudirman terlihat sejumlah kendaraan terlihat mengantre.

 

Antrian panjang kendaraan terjadi di sentral pengisian bahan bakar umum (SPBU) di Jalan SM Amin, Kecamatan Bina Widya Kota Pekanbaru, Provinsi Riau.

 

 

 


 

Antrian tersebut meluap sampai ke jalan sehingga membuat macet pengguna jalan yang melintasi disejumlah jalan di Pekanbaru.