Mobil Terbakar di MPP Diduga Akibat Korsleting Pada Pengapian

pengapian.jpg
(madi/ Riauonline)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Satu unit mobil Pikap yang terbakar di terparkir di Mall Pelayanan Publik, Jalan Cut Nyak Dien, Pekanbaru diduga akibat korsleting listrik pada sistem pengapian.

Pemilik kendaraan, Aston mengaku saat itu sedang berada di Mall Pelayanan Publik untuk pengurus perizinan perusahaan.

“Ketika saya kembali saya liat mobil sudah terbakar, tadi saya ke sini sekira pukul 12.00 WIB mau mengerus perizinan perusahaan,” ujarnya, Senin, 12 Juli 2021.

Aston menambahkan, ketika kejadian mobil dalam keadaan mati, tidak ada terdengar bunyi ledakan sebelum terbakar.


“Mobil ini dalam keadaan mati, tidak ada terdengar ledakan, api nya keluar dari bagian depan,” terangnya.

Sementara itu, Komandan Regu Damkar Pekanbaru, Very Yanto mengatakan, api berhasil dipadamkan setelah 15 menit kemudian.

“Kita mendapat informasi ada mobil terbakar, selama 15 menit api berhasil kita padamkan,” kata Very.

Ia menyebut, dugaan sementara api berasal dari hubungan pendek arus listrik pada bagian mesin mobil.

“Dugaan korsleting pada pengapiannya, bagian mesin mobil sudah habis terbakar, penutup mesin tidak bisa kita buka sehingga kita buka paksa,” tutupnya.