Kabut Asap Hilang, LAZNas Chevron Indonesia fokus Pemulihan Dampak Asap

Laznas-chevron-recovery.jpg
(istimewa)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Selama kabut asap yang disebabkan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Riau, LAZNas Chevron Indonesia ambil bagian berpartisipasi aktif dalam penanggulangan dampak kabut asap. Disampaikan oleh Ahmad Yamin Pulungan selaku manager Program Penanggulangan Dampak Asap, respon LAZNas Chevron Indonesia selama kabut asap fokus ke penanggulangan dampak salah satunya dengan membuka 11 unit Green Shelters berupa Posko Sehat Bebas Asap yang tersebar di Rumbai, Rumbai Pesisir, Minas dan Duri.

"Masyarakat yang menerima Layanan Manfaat dari program penanggulangan dampak asap LAZNas Chevron Indonesia sebanyak 556 jiwa penerima layanan manfaat di layanan penginapan Green Shelters, 325 jiwa di layanan konsultasi kesehatan dan pengobatan Gratis, 169 jiwa mendapat oksigen gratis, 11 pasien sesak nafas mendapat layanan nebulasi gratis, 2.049 porsi makanan tambahan, pembagian 5.270 pcs masker, 422 jiwa mendapat edukasi kesehatan di 11 titik lokasi masyarakat dan 73 jiwa mendapatkan pelatihan pembuatan safe house sederhana di 2 titik lokasi" Papar Ahmad Yamin Pulungan

Mulai hari ini (25 September 2019) Green Shelters berupa Posko Sehat Bebas Asap LAZNas Chevron Indonesia resmi ditutup oleh Age Pranata selaku Manager South Area LAZNas Chevron Indonesia seiring mulai membaiknya kualitas udara di Provinsi Riau. Secara resmi Age Pranata mengucapkan terimakasih kepada seluruh tim, para donatur dan relawan yang telah membantu berjalannya program penanggulangan dampak asap yang di selenggarakan oleh LAZNas Chevron Indonesia.


"Walau kualitas udara sudah membaik, Green Shelters telah ditutup, namun LAZNas Chevron Indonesia tetap akan membuat program penanggulangan Dampak kabut asap yang lebih sustainable. Fokusnya dalam bentuk program recovery korban kabut asap, bersamaan dengan edukasi masyarakat, maupun penguatan struktur masyarakat dalam bentuk community development utk penanggulangan kebencanaan“ tutup Age Pranata. (**)