Wako Firdaus Tak Bereaksi Atas Pengrusakan Atribut Partai, Ini Kata Demokrat

Wako-Firdaus-jemput-SBY.jpg
(Hasbulah Tanjung)

Laporan: HASBULLAH TANJUNG

RIAUONLINE, PEKANBARU - Walikota Pekanbaru Firdaus hingga hari ini belum memberikan pernyataannya terkait insiden perusakan atribut partai Demokrat pada Sabtu lalu, 15 Desember 2018.

Seperti yang diketahui, Firdaus merupakan kader Demokrat yang diusung oleh partai Demokrat dalam dua kali Pilwako Pekanbaru. Yaitu Pilwako 2012 dan 2017.

Baca juga:

Ternyata Ini Motif Pengrusakan Atribut Demokrat di Pekanbaru


Unik, Polisi Tetapkan 1 Tersangka Perusak Atribut Demokrat, PDIP Malah 2 Tersangka

"Walikota masih kader kita. Silahkan mau beri pernyataan atau tidak," ungkap Kadiv Advokasi dan Hukum DPP Demokrat Ferdinand Hutahaean, Minggu, 16 Desember 2018.

Diakui Ferdinand, saat ini Firdaus memang agak sedikit berbeda jalur politik dengan Demokrat, dimana Firdaus mendukung petahana Jokowi sedangkan Demokrat mendukung Prabowo Subianto.

"Tidak ada masalah, ini dinamika politik. Tapi kami tidak menunggu pernyataannya, yang jelas komunikasi antara kami masih bagus," tutupnya.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id