Bayi Meninggal Karena Petugas RSUD Aceh Singkil Tak Ada yang Bisa Pasang Infus

Bayi-meninggal-di-RSUD-Aceh-Singkil.jpg
(Facebook/Herawati Hera)

RIAU ONLINE, ACEH - Nasib malang dialami seorang bayi yang baru saja dilahirkan di RSUD Aceh Singkil. Bayi yang lahir secara operasi sesar pada Kamis, 28 Desember 2017 ini meninggal karena diduga, petugas medis tak profesional.

Yakni, tak ada petugas yang bisa memasang infus untuk buah hati Hasriani. Kisah ini pun menjadi viral di Facebook setelah dibagikan oleh kakak sang ibu, Herawati Hera.

Dalam unggahannya, Herawati Hera menceritakan bahwa bayi adiknya meninggal dunia lantaran tidak ada petugas atau perawat RSUD Aceh Singkil yang bisa memasang infus pada bayi tersebut. Perawat atau petugas yang pandai memasang infus pada bayi sedang dalam perjalanan ke Medan, Sumatera Utara.

Melalui postingan ini, Herawati Hera meluapkan kekecewaan serta kekesalannya terhadap kinerja pegawai RSUD Aceh Singkil. Berikut ini isi unggahannya di Facebook:

"Kami sekeluarga sangat kecewa bayi lahir secara sc hari kamis jam 15.30 keluar dari kamar operasi bayi dlm keadaan nangis dng bb 2,6 langsung d bawak k ruang anak,hari jumat jam 9 pagi dr spesialis ank visite dan menyarankan unk pemasangan infus agar bisa di masukan antibiotika.


Tapi Apa??? Infus tak terpasang juga dng alasan yg pande ambil infus bayi lg otw ke medan setelah keluarga marah2 infus baru terpasang jam 4 sore sementara keadaan bayi sudah memburuk jam 7 mlm dr spesialis nya dtg dan keadaan bayi uda memburuk jam 8 mlm sibayi di nyatakan meninggal dan dr spesialis nya mengatakan maaf ini mmg kelalaian kami pihak Rs.

Yg saya pertanyakan apakah Rsud sebesar ini cuma punya ahli pemasangan infus unk bayi cuma 2 org???
Tolong unk petinggi Aceh singkil supaya d tambah ahli pemasangan infus unk bagi d rsud ini, klo lah ahli pemasangan infus tdk d tempat uda mati lah bayi2 yg ada d Rsud ini.”

Postingan ini telah menarik perhatian netizen. Terbukti ada 4,3 ribu komentar dan sudah dibagikan sebanyak lebih dari 1.365 kali. (1)

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id