Peringatan Hari Santri di Ponpes Darul Khair Sungai Pakning: Santri Sehat Ummat Kuat

Diana-Tabrani-di-tabligh-akbar.jpg
(Istimewa)

RIAU ONLINE, BENGKALIS - Hari Santri diperingati pada 22 Oktober setiap tahunnya. Hal tersebut ditetapkan sejak diterbitkannya Keputusan Presiden (Keppres) Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2015 tentang Hari Santri.

Berdasarkan hal tersebut, Kemenag menerbitkan Surat Edaran Menteri Agama tentang Panduan Pelaksanaan Peringatan Hari Santri. Peringatan Hari Santri 2023 dapat dilakukan melalui kegiatan zikir, shalawat, munajat, doa, dan kegiatan lainnya yang relevan dengan tema.

Sempena dengan Hari Santri Nasional tersebut, Pondok Pesantren Darul Khair yang berlokasi Sungai Pakning, Kabupaten Bengkalis, pada Minggu 2 Oktober, malam lalu mengadakan tabligh akbar dan pengobatan gratis yang dihadiri oleh Tokoh Muslimah Riau, dr Diana Tabrani. Peringatan Hari Santri juga dihadiri oleh Camat Bukit Batu, Acil Esyno. 

Dalam tabligh akbar ini diberikan uraian tentang peran santri sejak zaman kemerdekaan sampai saat ini. Dalam tabligh akbar yang disampaikan oleh Ustadz Marhalim, dijelaskan bahwa santri harus bisa beradaptasi dengan perkembangan zaman. Santri harus bisa mengembangkan diri dan mengabdi kepada masyarakat, terlebih mengaplikasikan semua ilmu yang didapat dari para ustadz selama mondok di pesantren.

Diana Tabrani yang merupakan putri sulung dari Tokoh Riau Dr Tabrani dan pemilik dari Rumah Sakit Ibu dan Anak Zainab Pekanbaru, berkontribusi dalam memberikan pengobatan gratis kepada para santri di Pondok Pesantren Darul Khair dan warga sekitar.


Diana Tabrani selama ini aktif dalam dunia pendidikan dan kesehatan. Diana Tabrani sangat konsen dalam mengembangkan pendidikan di Riau. Melalui tangan dinginnya, telah berdiri Sekolah Perawat dan Universitas Tabrani yang saat ini menampung dan mendidik ribuan mahasiswa dan mahasiswi dari pelosok Riau.

Pengobatan gratis yang diberikan oleh Tim Kesehatan dari RS Tabrani dan RS Ibu dan Anak Zainab meliputi pelayanan USG (pemeriksaan kehamilan), pengobatan anak, lansia, pelayanan dan pengobatan katarak, telinga serta pemeriksaan gula darah dan kolesterol. 

Diana Tabrani yang juga akan maju sebagai Caleg DPR RI Dapil Riau 1 dari Partai Ummat berharap dengan Peringatan Hari Santri Nasional ini para santri bisa belajar dengan baik dan tekun agar bisa memberikan ilmunya selama di pesantren kepada masyarakat. 

Diana juga telah siap mengabdikan dirinya untuk siap memperjuangkan terwujudnya pelayanan kesehatan yang prima dan merata  bagi warga Riau. 

“Santri sehat ummat kuat,” pungkas Diana Tabrani memberikan wejangan kepada para santri yang hadir.