Sebanyak 751 Calon Anggota PPS Kota Pekanbaru Ikuti CAT

KPU-Riau8.jpg
(Bagus Pribadi/Riau Online)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Sebanyak 751 calon anggota badan adhoc di tingkat Panitia Pemungutan Suara (PPS) Pemilu 2024 mengikuti ujian tertulis berbasis komputer komputer atau Computer Assisted Test (CAT) pada Senin, 9 Januari 2023 di laboratorium Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI).

 

Komisioner KPU Kota Pekanbaru, Yelli Noviza, di sela-sela pelaksanaan ujian mengatakan pelaksanaan ujian secara tertulis berbasis komputer atau CAT merupakan metode seleksi dengan alat bantu komputer yang digunakan untuk mendapatkan standar minimal kompetensi dasar bagi pelamar.

 

"Dari jumlah peserta ujian CAT sebanyak 751 orang tersebut, 382 orang berjenis kelamin laki laki. Sisanya perempuan sebanyak 369," terangnya.

 

Yelli menuturkan, pelaksanaan ujian CAT akan dilakukan selama dua hari yakni pada Senin-Selasa minggu ini. 


 

"Pelaksanaan ujian tertulis Badan Adhock PPS Pemilu 2024 di labor komputer UMRI Pekanbaru. Satu hari ada 4 sesi, karena jumlahnya memang banyak, maka dilaksanakan dalam dua hari," tuturnya.

 

Sementara untuk kebutuhan PPS untuk Pekanbaru sebanyak 249 orang. Mereka akan ditempatkan di 83 kelurahan di Pekanbaru dengan masing-masing kelurahan akan diisi tiga orang PPS.

 

 

"Selain 249 kebutuhan PPS itu, kita juga menyiapkan satu kali jumlah kebutuhan untuk dipersiapkan sebagai Calon Pergantian Antar Waktu (PAW). PAW ini untuk mengisi slot yang kemungkinan kosong karena ada PPS yang mengundurkan diri atau berhalangan tetap," ungkap Yelli.

 

Yelli berharap proses ujian tertulis CAT berjalan lancar tanpa hambatan. Selain itu terjaring PPS yang kompeten dan berintegritas.