3.392 Warga Kuansing Tidak Ambil Dana BST Juli-Agustus 2020

kantor-pos-bst.jpg
(istimewa)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Data Kantor Pos Teluk Kuantan, Kabupaten Kuansing, Riau menyebutkan, setidaknya sekitar 3.392 warga Kuansing tidak mengambil Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Kementerian Sosial RI untuk dua bulan Juli-Agustus 2020.

Pihak kantor pos sendiri masih memberikan waktu kepada warga sampai Senin (hari ini,red), seandainya masih ada warga yang ingin mengambil dana BST dari Kemensos RI. 

"Sebenarnya hari ini (Senin,red) masih diberikan waktu kalau ada warga yang mau mengambil kita salurkan," kata Kepala Kantor Pos Teluk Kuantan, Arif Supirman, Senin, 7 September 2020. 

Berdasarkan data kantor pos, total ada 21.731 warga Kuansing masuk data penerima BST dari Kemensos RI. Namun yang terealisasi sampai dengan Senin pagi tadi sebanyak 18.339 dan sisanya 3.392 belum mengambil. 


"Kalau tidak juga mengambil hari ini (Senin,red) maka uang tersebut akan balik ke Negara," kata Arif. 

Arif menjelaskan, masih banyaknya warga yang belum mengambil karena terdapat data ganda. "Ada data ganda, banyak namanya yang sama," ujar Arif. 

Untuk diketahui, penerima BST dari Kemensos RI ini adalah warga yang terdampak Covid-19. Dan untuk penyaluran Juli-Agustus 2020, satu bulan hanya Rp 300 ribu dan bantuan disalurkan dua bulan setiap warga menerima Rp 600 ribu untuk dua bulan. 

Jumlah tersebut berkurang dari jumlah sebelumnya Rp 600 ribu per bulan terutama untuk bulan April - Mei - Juni 2020. Saat itu BST dari Kemensos langsung disalurkan untuk tiga bulan dan setiap warga menerima Rp 1.800.000 per tiga bulan.