"Celengan Rahasia" Prabowo-Gibran Capai Rp 116 Triliun, Sumbernya Masih Misterius

prabowo-dan-Gibran8.jpg
([Dok. Tiim Gerindra])

RIAU ONLINE - Pendanaan Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran mencapai Rp 116,4 triliun yang akan digunakan untuk membiayai program-program yang mereka janjikan. Namun, sumbernya masih misteri.

TKN Prabowo-Gibran hingga kini masih merahasiakan sumber pendapatan dana tersebut. Satu di antaranya janji kampanye Prabowo-Gibran adalah makan siang gratis jika terpilih dalam Pilpres 2024.

Dewan Pakar TKNI Prabowo-Gibran, Drajad Wibowo, dalam webinar beberapa waktu lalu, mengatakan ada satu pasal di regulasi saat ini yang jika satu pasalnya direvisi dapat menghasilkan pendapatan negara hingga Rp 104 triliun. Menurutnya, angkanya bahkan lebih besar.

Awalnya "celengan rahasia" ini akan dibeberakan Gibran saa Debat Cawapres pada Jumat 22 Desember lalu, namun putra sulung Presiden Jokowi itu belum membicarakannya dalam debat.

"Belum bisa saya share regulasi apa. Iya kemarin diputuskan untuk tidak diangkat dulu (dalam debat Cawapres). Koreksi, angka yang benar Rp 116,4 triliun," kata Drajad, dikutip dari kumparan, Senin 25 Desember 2023.


Drajad juga enggan membocorkan regulasi yang dia maksud itu di sektor apa. Menurutnya, itu merupakan strategi kampanye.

"Maaf belum bisa (memberi tahu). Dalam kampanye seperti ini harus disiplin dengan strategi. Jika sudah saatnya tentu akan dirilis detailnya," imbuh dia.

Drajad sebelumnya menjelaskan ratusan triliun rupiah dibutuhkan untuk mewujudkan janji Prabowo, mulai dari program makan siang gratis hingga swasembada pangan.

"Kita sedang menyisir berbagai sumber penerimaan. Bukan hanya Rp 1.000 triliun lebih untuk ekonomi hijau, minimal Rp 400 triliun untuk makan siang gratis, lalu kita juga ada beberapa ratus triliun untuk target kita swasembada energi dan swasembada pangan. Jadi memang ada kebutuhan dana yang sangat besar," jelas Drajad di acara diskusi yang digelar Green Peace, di Jakarta, Selasa, Selasa 19 Desember 2023.

Dia menjabarkan, ada beberapa sumber pendanaan yang bisa digunakan untuk mendanai program-program yang jadi janji pasangan Prabowo-Gibran. Drajad mengatakan ada satu pasal di regulasi saat ini yang bila direvisi bisa menghasilkan cuan untuk kas negara.

"Kalau kita ubah pasal itu, Rp 104 triliun bisa kita rilis dari situ. Belum bisa saya share, karena siapa tahu itu nanti disampaikan Mas Gibran waktu debat," kata Drajad.