Fadly Zon Bagikan Foto Terbaru, Bentuk Tubuhnya Bikin Pangling

Fadli-Zon5.jpg
([Suara.com/Bagaskara])

RIAU ONLINE, JAKARTA-Politikus Gerindra Fadli Zon mengunggah foto terbaru dirinya yang bikin pangling. Fadly Zon membagikan potret terbaru dirinya setelah berhasil turun berat badan.

Fadly mengaku kalau berat badannya hilang sampai puluhan kilogram. Kini wajahnya pun kini nampak lebih tirus.

Fadli Zon membagikan potret terbaru dirinya lewat akun Twitter pribadinya. Wakil Ketua Partai Gerindra itu merasa tubuhnya kini jadi lebih ringan setelah turun berat badan.

"Setelah turun 32 kg, badan terasa ringan," tulis Fadli Zon pada akun Twitter-nya, dikutip Senin (19/6/2023).

Ia membagikan foto dirinya seperti sedang menghadiri suatu acara dengan mengenakan kemeja putih, kopiah hitam, juga kacamata bulatnya.

Fadli Zon Unggah Foto Kurus Hingga Ngaku Turun Berat Badan 32 kg, Netizen Penasaran Rahasianya

Fadli Zon membagikan potret terbaru dirinya lewat akun Twitter pribadinya. (Dok Twitter/Fadlizon

Cuitan Fadli Zon itu telah dilihat sebanyak 862 kali meski batu sehari diposting. Tak sedikit netizen yang penasaran dengan rahasia kurus Fadli Zon. Ada pula yang khawatir dengan kondisi kesehatan politisi tersebut.

"Kelihatan lebih muda 15 tahun," komentar politisi Anas Urbaningrum.

"Wah hebat…apa rahasianya Pak Ketua? Bagi tips dong," pinta akun centang biru milik Juru Bicara Kementerian Keuangan Republik Indonesia (Kemenkeu RI) Yustinus Prastowo.

"Lho sakit tah pak?" tanya davxxxx.

"Wah hebat. Mantab bang. Saya cuman bisa turun 16kg. Dr 98 ke 82kg. Cuman stag di 82. Mau turunin lagi kok susah bener. Paling turun dikit lalu naik lagi. Tapi tetep Alhamdulillah," curhat @hazxxxx.


Fadli Zon memang tidak pernah membagikan kabar seputar kondisi kesehatan maupun diet yang mungkin dijalaninya.

Di sisi lain, menurunkan berat badan secara sehat memang bisa dilakukan siapa saja. Dikutip dari Hello Sehat, berikut beberapa cara untuk melakukan diet sehat.

1. Menghitung kebutuhan kalori

Sebelum merancang menu makanan, cara yang paling tepat memulai diet sehat yaitu mengenali kebutuhan kalori harian. Setiap orang memiliki kebutuhan kalori yang berbeda berdasarkan berbagai faktor, seperti usia hingga kondisi kesehatan.

Sebagai contoh, penyandang obesitas akan memiliki kebutuhan kalori yang berbeda dengan orang sehat yang ingin mengurangi berat badan. Menurut situs Mayo Clinic, dengan memperoleh jumlah kalori yang tepat dari makanan dan minuman, tubuh mendapatkan energi yang dibutuhkan.

Alhasil, fungsi tubuh akan berjalan normal, mulai dari berpikir, memompa darah, hingga bernapas. Jadi, sebelum menyusun pola makan untuk menurunkan atau mempertahankan berat badan, kenali dahulu kebutuhan kalori agar tubuh tetap berfungsi dengan baik.

2. Mengatur porsi makan

Selain kebutuhan kalori, cara diet sehat lainnya yang perlu diperhatikan yaitu mengatur porsi makan. Pada saat menjalani diet, bukan berarti seseorang harus menghindari berbagai jenis makanan.

Pasalnya, semua jenis makanan tetap dibutuhkan oleh tubuh, hanya saja perlu diatur porsi masing-masing dengan baik.

Jangan lupa untuk menghindari makanan berlemak atau tinggi gula ketika makan malam, agar berat badan tidak melonjak drastis.

3. Membuat jadwal makan yang teratur

Banyak orang yang percaya, melewatkan waktu makan dapat menurunkan berat badan dengan cepat. Nyatanya, hal ini tidak benar.

Melewatkan sarapan atau waktu makan lainnya justru membuat tubuh merasa cepat lapar, gula darah naik-turun drastis, dan stres. Jika ingin mengurangi porsi makan, bisa bagi 3 waktu makan besar menjadi 6 kali makan sepanjang hari dengan porsi kecil.

Kuncinya, tetap perlu menghindari makanan tinggi lemak dan tinggi kalori. Selain itu, pastikan untuk tidak melewatkan sarapan dengan makanan tinggi protein dan serat.

4. Makan pelan-pelan

Makan secara perlahan ternyata termasuk cara diet sehat yang sering disepelekan. Padahal, metode ini dapat membuat seseorang merasa kenyang lebih cepat.

Menurut Harvard Medical School, para ahli melaporkan bahwa perut kenyang merupakan bagian dari faktor kepuasan makan seseorang setelah makan. Faktor rasa kenyang ini ternyata juga dipicu oleh aktivitas otak.

Otak memproses serangkaian sinyal rasa kenyang dan puas dari hormon yang dilepaskan selama proses pencernaan.

5. Makan sampai tidak lagi merasa lapar

Bila ingin program menurunkan berat badan berhasil, usahakan makan sampai tidak merasa lapar. Tips diet sehat ini bertujuan agar tubuh tidak kelebihan energi yang nantinya akan disimpan sebagai lemak.

Lemak yang menumpuk dapat mengakibatkan berat badan pun kembali naik. Maka dari itu, mulai lebih sensitif dengan sensasi lapar dan makanlah ketika isyarat fisik tersebut muncul dikutip dari suara.com