PPKM Level 4, Polresta Pekanbaru Salurkan Bansos ke Warga Terdampak

Kombes-Nandang33.jpg
(RAHMADI DWI/Riau Online)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Di masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4, Polresta Pekanbaru salurkan bantuan sosial kepada warga terdampak pandemi Covid-19.

Jajaran Polresta Pekanbaru salurkan bansos ke pedangan kecil, tukang becak, serta masyarakat kurang mampu di Kota Pekanbaru.

Kapolresta Pekanbaru, Kombes Nandang Mu’min Wijaya mengatakan, pihaknya saat ini gencar menyalurkan bantuan sosial kepada warga terdampak pandemi Covid-19 terlebih saat PPKM Level 4.

“Penyaluran bansos ini merupakan instruksi dari kapolri sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat,” terang Kombes Nandang.

 

Ia menambahkan, penyaluran bansos ini dilakukan secara masif agar bantuan yang diberikan tersebar secaea merata 

 

 


 

 

 

“Diharapkan dengan bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19. Saya juga berharap masyarakat turut andil dalam menerapkan protokol kesehatan dan melaksanakan vaksinasi Covid-19,” tutup Kapolresta Pekanbaru.