Di Sini, Masyarakat Bisa Belajar Ilmu Patroli Cegah Karhutla Lewat Android

Masyarakat-Peduli-Api.jpg
(Istimewa)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Salah satu upaya untuk mencegahan kebakaran hutan dan lahan (karhutla), empat desa di Kabupaten Siak mendapatkan pelatihan khusus dari Manggala Agni, Daops Pekanbaru. Sebanyak 30 orang peserta ikut ambil bagian dalam pelatihan ini.

"Kegiatan Pembinaan Masyarakat Peduli Api (MPA) ini diikuti oleh 30 orang yang berasal dari 4 Desa di wilayah Kecamatan Minas Kabupaten Siak," kata Kepala Daops Pekanbaru, Edwin Putraa Jumat, 27 Juli 2018.

Tambahnya, pelatihan rutin yang dilakukan oleh Balai Pengendalian Perubahan Iklim dan Kebakaran Hutan dan Lahan (PPIKHL) Wilayah Sumatera. Tujuannya untuk meningkatkan kualitas sumber daya serta membina jejaring kerja.

"Bertempat di Markas Manggala Agni Daops Pekanbaru, puluhan masyarakat ini kami bekali dengan pengetahuan tentang teknik patroli kebakaran hutan dan lahan hanya dengan menggunakan gawai berbasis Android," imbuhnya.


Selain itu juga ada pembuatan peralatan pemadam manual, sampai pembuatan kompos sebagai alternatif pembukaan lahan tanpa bakar untuk masyarakat yang akan mengelola lahan pertaniannya.

"Setiap operasi pemadaman tentu melibatkan semua pihak. Sebagai pelaksana di tingkat tapak masyarakat harus mendapatkan pelatihan ini. Harapannya tentu karhutla dapat ditekan atau kehadirannya dapat diminimalisir," tandasnya.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id