Balas Dendam, Trump Usir Pesawat China dari Amerika

Peswat-amerika2.jpg
(istimewa)

RIAU ONLINE, WASHINGTON-Balas dendam terhadap China, Presiden Amerika Serikat, Donald Trump melarang maskapai China buat terbang ke negeri Paman Sam. Aksi tersebut dilakukan untuk membalas perlakuan pemerintah China yang juga melakukan kebijakan yang serupa.

Dilansir detikTravel dari CNBC, Kamis 4 Juni 2020, pemerintah China juga tidak mengizinkan sejumlah maskapai dari Amerika Serikat untuk terbang lagi ke Negeri Tirai Bambu dan sebaliknya pada 1 Juni lalu akibat wabah COVID-19.

Kedua maskapai dari AS yang dilarang terbang lagi ke China yaitu Delta Airlines dan United Airlines. Kebijakan Trump ini pun seperti sebuah hukuman baru dari AS kepada China karena tidak patuh terhadap negeri Paman Sam.


Kebijakan pelarangan maskapai China masuk ke AS ini diterbitkan oleh Kementerian Perhubungan AS pada Rabu 3 Juni 2020 dan mulai berlaku 16 Juni mendatang. Kabar yang beredar, Presiden Trump malah ingin kebijakan ini diberlakukan dengan lebih cepat.

"Kegagalan pemerintah China untuk menyetujui permintaan mereka merupakan pelanggaran terhadap Perjanjian Transportasi Udara," demikian pernyataan Kemenhub AS lewat email.

Hubungan antara Amerika Serikat dan China memang sedang tidak harmonis beberapa waktu belakangan. Sebelumnya, AS dan China sempat bersitegang karena banyak hal. Mulai dari asal mula corona jenis baru, hingga Laut China Selatan dan juga permasalahan Hong Kong.

Menurut pendapat sejumlah pengamat, hubungan Amerika Serikat dan China kini terjebak dalam Perang Dingin era baru. Ditakutkan ke depannya bisa terjadi konfrontasi antar kedua negara penguasa ekonomi dunia tersebut. Artikel ini sudah terbit di Detik.com