Sengaja, Supermarket Ini Menjual Makanan Rusak dan Kadaluarsa

Supermarket-yang-menjual-makanan-kadaluarsa.jpg
(WEFOOD/FACEBOOK)

RIAU ONLINE - Sebuah supermarket di Kopenhagen, Denmark sengaja menjual produk-produk makanan yang sudah rusak dan kadaluarsa dengan setengah harga, atau lebih murah 50 persen dibandingkan supermarket lainnya.

 

Supermarket tersebut adalh supermarket pertama di Denmark yang menjual makanan kadaluarsa. Tujuannya untuk mengurangi masalah pemborosan makanan.

 

Dilansir dari Metro, proyek ini didirikan oleh badan amal Folkekirkens Nodhjaelp dan telah dibuka sejak 22 Februari lalu.


(BACA JUGA: Meski Sudah Usia Senja, Nenek Ini Masih Doyan Ngebut)

 

Setiap akhir pekan beberapa relawan akan berkunjung ke supermarket untuk mengumpulkan produk-produk makanan yang sudah rusak dan kadaluarsa tersebut.

 

Para pejabat setempat menjelaskan bahwa mereka telah berkontribusi dalam menurunkan pemborosan makanan sebesar 25 persen.

 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline