RIAU ONLINE, SIAK - Dalam rangka mendukung kelancaran kegiatan Jambore Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) Tahun 2025, Satuan Brimob Polda Riau mendirikan dapur lapangan di kawasan Taman Hutan Raya Sultan Syarif Hasyim (Tahura SSH), Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Provinsi Riau.
Dapur lapangan ini sudah dibangun jauh-jauh hari sebelum pelaksanaan kegiatan jambore yang dijadwalkan berlangsung selama tiga hari, mulai Jumat, 25 April 2025.
Dapur lapangan ini sebagai bentuk dukungan Brimob Polda Riau terhadap upaya penanggulangan kebakaran hutan dan lahan yang masih menjadi isu krusial di wilayah Sumatera.
Komandan Satuan Brimob Polda Riau, Kombes Pol I Ketut Gede Adi Wibawa, mengatakan bahwa kesiapan dapur lapangan menjadi bagian penting dari peran Brimob dalam mendukung kegiatan kemanusiaan.
“Dengan peralatan yang mendukung, kami sudah menggelar kendaraan dapur lapangan untuk menyiapkan makanan yang dibutuhkan. Hal ini kami lakukan agar pelaksanaan kegiatan berjalan dengan lancar dan aman,” ujar Kombes Pol I Ketut, Kamis, 24 April 2025.
Sebanyak 22 personel dikerahkan untuk mengoperasikan dapur lapangan ini, di bawah pimpinan seorang perwira wanita, Ajun Komisaris Polisi Febriyanti, yang juga menjabat sebagai Kasubag Dal Ops Satuan Brimob Polda Riau.
AKP Febriyanti bukan nama baru dalam misi-misi kemanusiaan. Ia telah berpengalaman menangani berbagai operasi lapangan, termasuk saat penanganan bencana banjir di beberapa wilayah Riau.
“Kami sudah terbiasa dengan kegiatan seperti ini. Kegiatan Jambore Karhutla tidak hanya butuh dukungan teknis, tapi juga logistik yang kuat, terutama dalam hal konsumsi bagi peserta dan petugas,” jelas AKP Febriyanti.
Kegiatan Jambore Karhutla ini melibatkan berbagai instansi dan komunitas pemerhati lingkungan, serta bertujuan untuk memperkuat sinergi dalam menghadapi musim kemarau yang rawan kebakaran hutan dan lahan.
Tidak hanya menyiapkan logistik melalui dapur lapangan, Satuan Brimob Polda Riau juga mengerahkan personel untuk mendukung aspek pengamanan selama kegiatan berlangsung.
Kombes Pol I Ketut menegaskan bahwa kehadiran Brimob dalam kegiatan ini adalah bentuk tindak lanjut dari arahan langsung Kapolda Riau.
“Kami siap mendukung penuh dan mensukseskan pelaksanaan Jambore Karhutla 2025. Ini adalah bentuk komitmen kami dalam menjaga kelestarian lingkungan dan keamanan masyarakat,” tegasnya.