PLTA Kembali Buka Pintu Air Setinggi 40 Cm, Masyarakat Diimbau Waspada

PLTA-Kota-Panjang.jpg
(istimewa)

RIAU ONLINE, KAMPAR - Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Kampar membuat debit air di PLTA Koto Panjang Kabupaten Kampar meningkat. Sehingga pihak PLTA harus melakukan pembukaan pintu setinggi 40 cm.

"Mohon izin menginformasikan, Jumat, 26 Januari 2024 pukul 11.00 WIB dilakukan pembukaan pintu air PLTA setinggi 40 centimeter," ujar Bhabinkamtibmas Polsek Bangkinang Barat, Bripka Wawan, Jumat 26 Januari 2024.

Bripka Wawan mengimbau masyarakat yang ada di sepanjang aliran Sungai Kampar untuk waspada dan hati-hati.

"Kepada masyarakat sepanjang aliran sungai untuk tetap waspada dan hati-hati, selain itu tolong sampaikan ke anak-anak untuk tidak mandi di Sungai Kampar sementara waktu," harapnya.


"Kepada pemilik keramba ikan, agar lebih kuat lagi mengikat tali keramba agar tidak putus saat air deras nantinya," tutup Bripka Wawan.

Sementara itu, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau, M Edy Afrizal meminta kepada masyarakat, khususnya yang tinggal di sepanjang aliran Sungai Kampar untuk waspada jika ada pemberitahuan pembukaan pintu waduk. 

"Kami juga sudah koordinasi dengan BPBD Kampar untuk siaga jika sewaktu-waktu terjadi hal-hal tak diinginkan akibat dampak pembukaan pintu waduk. BPBD Kampar juga sudah menginformasikan kondisi terkini PLTA Koto Panjang ke Camat agar dapat menginfokan ke desa yang dekat dengan aliran sungai Kampar," katanya