4 Pelaku Pencurian Diringkus Usai Bongkar Rumah ASN, 2 Ditembak

4-pencuri-di-rumah-asn.jpg
(RAHMADI DWI PUTRA/RIAU ONLINE)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Polresta Pekanbaru meringkus empat pelaku pencurian di rumah seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) dengan kerugian Rp 100 juta. Keempat pelaku NH, S, SP dan AS diringkus di lokasi berbeda di Kota Pekanbaru.

Kanit Jatanras Satreskrim Polresta Pekanbaru, Iptu Renaldi mengatakan, pelaku menyasar rumah yang ditinggal pemiliknya. Dua pelaku beraksi mencuri dan dua lainnya menunggu di luar.

“Pelaku mencari sasaran rumah kosong, kerugian mencapai Rp 100 juta. Barang yang diambil yaitu handphone laptop uang asing serta kamera,” ungkapnya, Jumat, 24 November 2023.

Iptu Renaldi menambahkan, saat dilakukan penangkapan, dua pelaku mencoba melarikan diri dan melawan petugas hingga terpaksa diberikan tindakan tegar dan terukur.


“Dua dari empat pelaku ditembak karena mencoba melarikan diri dan melawan petugas,” jelasnya.

Dari hasil pemeriksaan, dua pelaku merupakan residivis dan telah beraksi sebanyak dua kali.

“Pelaku merupakan residivis, untuk NH dan S sudah beraksi sebanyak dua kali. Uang hasil kejahatan digunakan pelaku untuk kebutuhan dan membeli narkoba,” katanya.

Keempatnya dijerat pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman sembilan tahun penjara.