Kabut Asap Ancam Kesehatan Atlet pada Event Riau Bhayangkara Run 2023

Kebakaran-Hutan-dan-Lahan16.jpg
(Riau Online/Defri Candra)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Kota Pekanbaru dalam ancaman kabut asap dari kebakaran hutan dan lahan (karhutla).

Tak hanya terjadi di Kota Pekanbaru, Karhutla juga terjadi di beberapa Kabupaten lainnya seperti di Kabupaten Pelalawan, Bengkalis, Rokan Hilir, dan Kabupaten Kampar.

Padahal, Event Riau Bhayangkara Run akan digelar di Pekanbaru pada hari Sabtu, 6 Agustus 2023 nanti.

Jika event di atas dilakukan, akan tidak mungkin para atlet lari nasional dan lokal akan terganggu pernafasan lantaran udara tercemar dari kabut asap Karhutla di Provinsi Riau.

Dengan waktu menyisakan lima hari lagi, akankah Kota Pekanbaru dan Riau bebas dari kabut asap, kita lihat perkembangannya.


Perlu diketahui Data terakhir 31 Juli 2023, ada 956 ha karhutla di Riau. Paling tinggi Kabupaten Bengkalis 345.98 hektar dan terendah Kuansing 2 hektar.

Berikut rincian luas lahan karhutla yang terjadi di sejumlah daerah di Riau menurut data BPBD Riau:

1. Kabupaten Bengkalis, 345.98 ha
2. Kabupaten Rokan Hilir, 151.10 ha
3. Kota Dumai 108.87 ha
4. Kabupaten Pelalawan, 90.43 ha
5. Kabupaten Kampar Kampar 57.27 ha
6. Kabupaten Indragiri Hilir, 48 ha
7. Kabupaten Indragiri Hulu, 45.70 ha
8. Kabupaten Siak, 34.24 ha
9. Kota Pekanbaru, 32.36 ha
10. Kabupaten Rokan Hulu, 26.40 ha
11. Kabupaten Kepulauan Meranti 13.25 ha
12. Kabupaten Kuantan Singingi, 2 ha

 

 

Saat ini, BPBD Riau bersama TNI, Polri, Manggala Agni, Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Riau, Satpol PP, serta masyarakat, bahu-membahu memadamkan karhutla di Provinsi Riau.