Satu Rumah di Sungai Paku Kuansing Hangus Terbakar, Kerugian Capai Ratusan Juta

Ilustrasi-kebakaran2.jpg
(istimewa)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Satu unit rumah di Desa Sungai Paku, Kecamatan Singingi Hilir, Kabupaten Kuansing, hangus terbakar, Senin, 31 Juli 2023 sekira pukul 07.30 WIB pagi.

Meskipun tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai Rp 250 juta. Dugaan sementara kebakaran disebabkan korsleting listrik.

Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito mengungkapkan kebakaran awalnya diketahui oleh seorang warga bernama Eko. Saat itu dia tengah melintas di depan rumah korban dan melihat ada asap tebal di bagian belakang rumah.

Setelah dicek ternyata api mulai membesar. Lalu saksi berusaha meminta pertolongan kepada warga lainnya. Warga berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya. Tidak lama baru lima unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi dan api akhirnya bisa dipadamkan. Api baru padam sekitar pukul 10.00 WIB.


"Saat kejadian pemilik rumah bernama Yusna (45) ini tengah pergi ke warung, dan anaknya ditinggal sendiri karena sedang tidur. Anaknya selamat setelah pintu rumah didobrak dan korban berhasil dibawa keluar rumah," ujar Kapolres melalui Kapolsek Singingi Hilir, AKP Agus Susanto melalui keterangannya, Senin siang.

Akibat kejadian kebakaran tersebut korban mengalami kerugian materil sebesar Rp 250 juta. Sejumlah barang berharga juga ikut terbakar.