Bersama UAS, Menteri Susi Bakal Ajak Anak Riau Makan Ikan

Taman-Ahsantum-Al-Ihsan-Boarding-School-IBS-Riau.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)


RIAU ONLINE, PEKANBARU - Demi meningkatkan kecerdasan serta menyehatkan anak-anak di Riau, Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Susi Pudjiastuti kembali menggalakkan gemar memakan ikan sama seperti yang digaungkannya di wilayah lain di Indonesia.

Kepala Biro Humas, Protokol, dan Kerjasama Setdaprov Riau, Muhammad Firdaus mengatakan bahwa imbauan untuk memakan ikan itu dilakukan di salah satu pondok pesantren yang tengah berkembang pesat di Provinsi Riau.

"Ibu menteri akan mengajak anak-anak kita agar menggemari memakan ikan di Taman Ahsantum Al-Ihsan Boarding School (IBS) Riau pagi ini," katanya, Rabu, 3 Oktober 2018.

Tak hanya menggalakkan untuk gemar memakan ikan. Menteri yang kerap mengambil tindakan kontroversi seperti melakukan penenggelaman kepada kapal-kapal asing yang mecuri dan merusak keberadaan ekosistem laut Indonesia ini juga akan memberikan bantuan ribuan bibit ikan kepada pesantren ini.

Baca Juga: Ke Riau, Menteri Susi Pudjiastuti Akan Tuntaskan Konflik Antar Nelayan


Dia mengatakan Menteri Susi tidak sendiri, ajakan untuk menggemari memakan ikan ini juga dihadiri oleh Ustad Abdul Somad (UAS), Plt Gubernur Riau serta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Riau.

Sejak didirikan pada 10 Januari 2008 dengan jumlah santri awal hanya sebanyak 42 orang, pesantren ini terus berkembang pesat.

Pesantren ini juga disebut-sebut sebagai lembaga pendidikan berasrama terpadu dan berkesinambungan setingkat SMP dan MTs dan SMA dan MA, dengan masa belajar selama enam tahun.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id