4 Isu Strategis Ini Jadi Pembahasan Rapim TNI-Polri

Irjen-Mohammad-Iqbal101.jpg
(Dok Polda Riau)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Kepolisian Daerah (Polda) Riau menggelar Rapat Pimpinan (Rapim) TNI-Polri di Hotel Pangeran, Kota Pekanbaru, Jumat, 8 Maret 2024.

Irjen Mohammad Iqbal langsung memimpin Rapim tersebut bersama Danlanud Marsekal Pertama (Marsma) TNI Feri Yunaldi dan Danrem Brigjen TNI Danny Racka Andalasawan.

Kapolda Riau, Irjen M Iqbal mengatakan, rapat pimpinan TNI-Polri 2024 Provinsi Riau ini adalah tindak lanjut dari rapat pimpinan TNI polri di Jakarta kemarin. 

"Kami melakukan tindak lanjut secara cepat, saya, Danrem, Danlanud, Danlanal sepakat melakukan rapat pimpinan," ujar Irjen Iqbal.


Dijelaskan, dalam Rapim yang pertama dibahas tentang sinergitas TNI/Polri. Kedua, tentang mengamplifikasi atau cara meningkatkan ekonomi eksklusif di Riau, ketiga persiapan Ramadan dan terakhir terkait situasi pasca pemungutan suara. 

"Ini kami rangkum bahwa stabilitas keamanan dan politik dengan sinergitas. Kami akan mengawal sampai akhir dan persiapan bulan suci Ramadan, Idul Fitri dan ingin mengajak semua stakehokder, terutama kepala daerah untuk sama-sama memajukan ekonomi dan kesejahteraan sosial," tuturnya.

Selain itu, dalam diskusi panel bersama Pj Gubernur membahas tentang tindak lanjut hasil Rapim pusat dan melakukan operasi pasar, agar semua bahan kebutuhan pokok stabil.  

Berdasarkan pantauan, turut hadir PJ Gubernur Riau, SF Hariyanto, Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Akmal Abbas, Danrem 032 Wirabuma Brigjen Danil Racka, seluruh Kapolres dan bupati 12 kabupaten/kota, PJU Polda Riau, dan unsur Forkopimda lainnya.