RIAU ONLINE, PEKANBARU - Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Kakanwil Ditjenpas) Riau, Maizar mengaku sudah menonaktifkan sementara jabatan Kepala Rutan, Bastian Manalu dan Kepala Pengamanan Rutan (KPR) Kelas I Pekanbaru, Arie Jelfri.
Hal ini tak lepas dari viralnya video tahanan di Rutan Pekanbaru dugem dari dalam penjara.
"Hari ini saya sudah menarik Kepala Rutan yang baru beserta Kepala Pengamanan untuk Diperiksa di Kantor Wilayah Riau dan sudah dibebastugaskan," tegas Maizar kepada RIAU ONLINE, Rabu, 16 April 2025.
Menurut Maizar, hal tersebut dilakukan agar pemeriksaan terhadap kejadian di Rutan Pekanbaru bisa fokus pada pemeriksaan kasus tersebut.
Maizar juga menjelaskan tentang kejadian viral tersebut yang harusnya bertanggung jawab adalah Kepala Pengamanan.
"Yang bertanggung jawab adalah Kepala Rutan dan Kepala Pengamanan. Sementara kita tunjuk Nimrot Sihotang sebagai Plh," jelasnya.
Maizar mengaku juga sudah pusing dengan kasus yang terjadi di Rutan Sialang Bungkuk.
"Sudah ya, saya mau zoom dan sudah pusing dengan kejadian ini," pungkasnya.