Tanamkan Disiplin Sejak Dini, Pocil Satlantas Polres Rohul Juara III Lomba Polisi Cilik

Pocil-satlantas-polres-rohul.jpg
(Dok. Polres Rohul)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Semarak lomba polisi cilik (Pocil) yang ditaja oleh Ditlantas Polda Riau diikuti oleh 12 tim binaan polres jajaran se-Riau. Dalam lomba yang ditaja pada Minggu, 16 Juli 2023 di area Car Free Day (CFD), Pocil binaan Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Rokan Hulu (Rohul) pun meraih juara III.

Sedangkan Pocil Polres Dumai menyabet juara satu. Kemudian, Pocil Polres Siak menyabet juara II.

Kapolres Rokan Hulu AKBP Budi Setiono melalui Kasatlantas AKP Akhmad Rivandy menyebut, semua berkat kerja keras bersama. Hal yang ditampilkan saat lomba di antaranya lomba baris berbaris, 12 gerakan pengenalan tertib lalu lintas dan gerakan variasi lainnya. 

"Ada nilai-nilai yang ditanamkan kepada siswa-siswi SD yang tergabung dalam tim Pocil Polres Rohul itu yaitu menanamkan sikap disiplin kepada anak-anak sejak dini," jelasnya Senin, 17 Juli 2023.


Lebih jauh, Vandy sapaan akrabnya menyebut para pocil yang tergabung itu berlatar belakang siswa dari sekolah yang ada di Rohul. Para siswa ini berlatih selama tiga pekan.

"Kami juga mengenalkan kepada anak-anak, bahwa polisi itu bukanlah sosok yang menakutkan. Melainkan sosok yang ramah. Dalam artian, dengan kegiatan ini, kita merubah mindset masyarakat umum, terutama kepada anak-anak tentang polisi," ucapnya.

Sementara itu, Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal dalam sambutannya mengatakan, bahwa lomba ini digelar untuk mengenalkan sejak dini kepada usia anak- anak tentang pentingnya kedisiplinan berlalu lintas sejak dini. Tak hanya itu, ia juga mengucapkan terima kasih kepada para orangtua yang telah memperbolehkan anaknya menjadi bagian dari lomba Pocil.

"Diharapkan kepada anak-anak yang masih usia dini ini belajar disiplin. Dengan begitu, ke depan lahirlah generasi yang tertib lalu lintas," ucapnya.