RIAU ONLINE, SIAK - Usai pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Siak, Afni Z mengajak seluruh relawan dan simpatisan untuk menanam pohon di sekitar rumah mereka.
Aksi ini menjadi bentuk syukur atas kemenangan PSU Pilkada Siak, dan juga sebagai simbol untuk mengenang sejarah penting dalam proses demokrasi Pilkada 2024 di Kabupaten Siak.
Kemenangan pasangan calon bupati dan wakil bupati nomor urut 02, Afni Zulkifli-Syamsurizal, pada PSU Pilkada Siak pada 22 Maret 2025, mendapat sambutan hangat dari masyarakat. Tidak hanya ucapan selamat, tetapi juga dampak positif bagi pelaku usaha kecil menengah (UMKM), terutama penyedia papan bunga, yang menerima banyak pesanan.
Meski begitu, di balik euforia kemenangan tersebut, Afni Zulkifli menyampaikan terima kasih kepada masyarakat.
“Terima kasih atas ucapan selamat dan doa yang diberikan, kemenangan ini adalah hasil kerja keras bersama. Namun, alangkah lebih baik jika sejarah demokrasi ini bisa dikenang secara abadi,” ungkap Afni Z kepada RIAU ONLINE, Senin 24 Maret 2025.
Afni Z kemudian mengajak masyarakat untuk menanam pohon sebagai simbol bahwa fase bersejarah ini akan dikenang selamanya.
“Saya mengajak kita semua untuk menanam pohon hari ini, sebagai simbol bahwa kita pernah melalui fase bersejarah ini,” tambahnya.
Lebih lanjut, Afni menjelaskan bahwa menanam pohon bukan hanya bentuk penghormatan terhadap proses demokrasi, tetapi juga sebagai cara untuk menjaga kedamaian dan kebersamaan masyarakat Siak.
“Pohon itu akan tumbuh, mengakar kuat, dan memberikan kenyamanan serta kedamaian bagi kita semua oyo4d,” jelasnya.
Afni Z berharap pohon yang ditanam saat ini dapat menjadi peneduh bagi generasi mendatang dan menjadi simbol keberlanjutan serta kedamaian bagi bumi Siak.
“Mari kita tanamkan kedamaian abadi yang bisa dirasakan oleh seluruh masyarakat Siak,” ajaknya.
Dengan imbauan ini, Afni Z berharap warga Siak dapat mengenang kemenangan politik secara lebih mendalam dan membangun kenangan yang bermakna lewat aksi menanam pohon yang memberikan manfaat bagi masa depan.
Diketahui, paslon Afni Zulkifli dan Syamsurizal berhasil mengungguli pasangan petahana, Alfedri - Husni Merza, pada PSU Pilkada Siak.
Saat ini KPU Siak tengah melakukan rekapitulasi ulang untuk menetapkan hasil akhir Pilkada Siak 2024. Diharapkan seluruh pihak dapat menerima hasil pemungutan suara ini demi kelancaran proses demokrasi di Kabupaten Siak.
Afni Z juga mengajak seluruh masyarakat Siak, termasuk pendukung dari berbagai pasangan calon, untuk tetap menjaga kedamaian, solidaritas, dan bekerja sama demi kemajuan Siak.