Siapa Bilang Riau Tak Punya Objek Wisata Alam. Ini Buktinya

RIAUONLINE, BANGKINANG -  Siapa yang menyangka ternyata Provinsi Riau memiliki objek wisata luar biasa indahnya. Ingin bukti?. Di Desa Tanjung, Kecamatan XIII Koto Kampar, Kabupaten Kampar, terdapat sungai bernama Sungai Kopu atau Kapur yang diapit dua tebing cadas nan terjal. 

 

Ngarai alias canyon dalam bahasa Inggris merupakan lembah yang dalam berdinding tebing terjal, terbentuk akibat erosi aliran air sungai. Ngarai atau Canyon juga dapat diartikan sebagai lembah dalam dan sempit dengan lereng sangat curam.

 

Sungai Kopu (kapur) merupakan sungai yang hulunya berada di Provinsi Sumatera Barat dan bermuara di Sungai Kampar, tepatnya di Desa Tanjung Kecamatan XIII Koto Kampar.

 

Sungai ini kedalaman hingga 30 meter. Sehingga tak aneh jika Sungai Kopu dan tebing-tebing terjal di kanan kiri sungai mengandung potensi alam sangat eksotis dan belum banyak orang mengetahui keeksotisannya.

 

Lalu, bagaimana kita bisa menikmati objek wisata yang belum diketahui banyak orang tersebut?


 

Dari Desa Tanjung kita terlebih dahulu menyusuri Sungai Kampar selama 15 menit sebelum menjumpai Sungai Kopu. Kemudian kita menjumpai persimpangan Sungai Kopu.

 

Sungai Ini memiliki lebar kira-kira sepuluh meter dengan air yang mengalir di antara dua tembok kokoh. Dua tembok ini terdiri dari bebatuan terjal di sisi kiri dan kanannya juga dipenuhi pohon-pohon rindang yang melindungi sehingga akan terasa menyejukkan.

 

Dalam perjalanan penyusuran sungai Kopu kita juga akan menjumpai air terjun yang sangat indah dan eksotis yang mengalir dari atas tebing.

 

Pemandangan alam di Sungai Kopu tidak kalah indahnya dari pemandangan alam yang berbentuk canyon atau ngarai yang berada di luar negeri.

 

“Potensi wisata alam di Sungai Kopu ini sangat luar biasa sekali, untuk segmen wisata alam. Sungai Kopu terbaik saat ini karena memiliki eksotisme alam luar biasa. Potensi ini memiliki peluang sangat besar dijual ke wisatawan domestik dan mancanegara. Kami dari Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Riau siap memasarkan Sungai Kopu kepada wisatawan domestik dan mancanegara," jelas Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Riau melalui Kepala Seksi Pengembangan Pasar Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Ir Yul Akhyar, MM disela-sela kunjungan kerjanya ke Sungai Kapur, Rabu (10/6/2015).

 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline

 

Bagi yang ingin memberikan informasi dan mengirimkan tulisan, silaka dikirim ke : [email protected]  dengan disertai identitas tanda pengenal, foto dan nomor telepon Anda.