Mahasiswa Rengat Pulang Kampung Berikan Sosialisasi Kuliah di Pekanbaru

Sosialisasi-IPMRS-Pekanbaru-di-SMAN-1-Rengat.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/ISTIMEWA)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Pulang kampung. Itulah yang dilakukan mahasiswa asal Rengat, Kabupaten Indragiri Hulu (inhu), yang menuntut ilmu pada berbagai perguruan tinggi di Pekabaru.

Para mahasiswa tergabung dalam Ikatan Pelajar Mahasiswa Rengat dan Sekitarnya (IPMKRS) pulang ke Rengat dan menggelar sosialisasi mengenai perguruan tinggi serta beragam informasi kemahasiswaan di Pekanbaru, Sabtu, 21 Januari 2017, di SMAN 1 Rengat. 

"Pelajar dan mahasiswa daerah merupakan pondasi utama untuk membangun daerah, oleh karena itu pelajar dan mahasiswa harus menjaga kualitas dirinya untuk membangun daerahnya," kata Febri Romadhon, di Aula SMAN 1 Rengat, dalam rilisnya. 

Baca Juga: Tahun 2017, Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan Hapus Ujian Nasional


Sosialisasi ini dilakukan oleh IPMRS berasal dari berbagai perguruan tinggi. Di antaranya, Unri, UIN Suska, UIR, Umri, PCR dan Stikes Hang Tuah. 

Peserta sosialisasi ini merupakan siswa kelas XII, sebentar lagi bagi ingin melanjutkan pendidikannya akan menjadi mahasiswa di Pekanbaru. 

"Ini merupakan kegiatan tahunan, rutin IPMRS Pekanbaru. Hasil diharapkan adalah siswa tahu tentang info-info mengenai kampus-kampus di Pekanbaru dan mereka bisa memilih jurusan sesuai dengan keinginan mereka sendiri," jelas Febri. 


Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline