Di Masjid Megah Riau Ini, Mualaf Terus Saja Bertambah

Mualaf-di-Annur.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Sejak didirikan pada 2016, Mualaf Center Badan Kesejahteraan Mesjid (BKM) Masjid Raya An-Nur Provinsi Riau telah membina 224 orang mualaf yang ingin hijrah ke agama Islam secara kaffah.

Tak hanya itu, bahkan dari tahun ke tahun kabar positif terdengar dari bilik ruang kerja mereka, dimana jumlah masyarakat yang ingin memeluk agama Islam semakin hari terus saja bertambah.

"Dari tahun ke tahun untuk Mualaf Center Badan Kesejahteraan Mesjid (BKM) Masjid Raya An-Nur Provinsi Riau ini Alhamdulillah ada peningkatan," kata Staf Administrasi Sekretariat dan Mualaf Center Badan Kesejahteraan Mesjid (BKM) Masjid Raya An-Nur Pekanbaru, Afra Khanza di ruangannya, Jumat, 1 Juni 2018.

Sejak tahun pertama didirikan saja, terdapat 89 orang yang mengikrarkan dua kalimat syahadat. Angka tersebut meningkat di tahun berikutnya menjadi 101 orang. Bertambah 12 mualaf dari tahun 2016. Sementara untuk tahun 2018 ini diperkirakannya akan sama seperti yang ada di tahun 2017 lalu.


"Sementara untuk di tahun 2018 ini dari Januari sampai bulan Mei kemarin baru berjumlah 34 orang dan trennya akan hampir-hampir mendekati di tahun 2017," ucapnya.

Baca Juga Alhamdulillah... Satu Keluarga Ini Peluk Islam Saat Ramadan

Wanita yang juga mualaf ini menambahkan bahwa secara rata-rata dari total orang yang baru memeluk agama Islam di sini diisi oleh orang-orang yang telah siap untuk membina rumah tangga.

"Peningkatan itu memang sebagian besar ada pada usia yang siap untuk menikah. Tapi tidak juga dapat dijadikan sebagai alasan bahwa itu mereka (mualaf) jadikan untuk menjadi seorang mualaf," tegasnya.

Kemudian sisanya diisi oleh orang-orang yang telah lama mengenal agama Islam kemudian tertarik untuk mendalami sehingga yakin untuk memeluk Islam.

"Itu kami lihat dari cepat atau tidaknya mereka mampu untuk menyerap pelajaran yang kami berikan. Dari situ dapat kita lihat kategorinya. Biasanya seperti itu. Tapi kalau dia yang sungguh-sungguh biasanya perubahan hijrahnya akan cepat," tutupnya.