Ultah ke-67, Prabowo Subianto Dapat Ucapan dari Mantan Istri

Foto-Jadul-Prabowo-dan-Titiek.jpg
(Viva.co.id)

RIAUONLINE, JAKARTA - Calon presiden (capres) nomor urut 02, Prabowo Subianto Djojohadikusumo genap berusia 67 tahun hari ini, Rabu 17 Oktober 2018.

Tepat dengan ulang tahun Prabowo, tagar #Doauntukprabowo menjadi trending topik nomor 3 di laman Twitter hari ini.

Beberapa tokoh politik dan juga simpatisan banyak mengucapkan selamat ulang tahun dan juga doa untuk Prabowo.

Salah satu tokoh yang mengucapkan selamat ulang tahun untuk Prabowo, adalah sang mantan istri Siti Hediati Hariyadi Soeharto atau akrab disapa Titiek Soeharto.

Putri Presiden RI ke-2 Indonesia ini mengucapkan selamat ulang tahun secara khusus untuk sang mantan suami, Prabowo.

Dalam akun Instagramnya, @titik soeharto mengunggah foto Prabowo beberapa tahun silam.

Tak hanya itu, Titiek Soeharto juga menuliskan doa untuk mantan suami yang sudah memberikannya anak satu.

"Ya Allah, berikanlah kami umur yang panjang dan keberkahan dalam hidup kami. Karuniakanlah kepada kami rezeki yang berkah dan hati yang selalu bersyukur," tulisnya.


Prabowo dan Titiek Soeharto ini diketahui menikah pada Mei 1983. Namun tak ada yang tahu persis kapan pastinya Prabowo dan Titiek bercerai.

Pasalnya, mereka hanya diketahui telah berpisah bertepatan usai karier militer Prabowo berakhir pada 1998. Atau tidak lama setelah Soeharto mundur dari jabatan Presiden Republik Indonesia.

Dari pernikahan tersebut, Prabowo dikaruniai seorang anak bernama Ragowo Hediprasetyo atau dikenal dengan Didit Hediprasetyo.

Prabowo adalah putra dari pasangan Soemitro Djojohadikusumo (yang merupakan begawan ekonomi Indonesia) dan Dora Marie Sigar, atau lebih dikenal dengan nama Dora Soemitro.

Dilansir dari laman Twitternya, Prabowo merupakan cucu dari Raden Mas Margono Djojohadikusumo, anggota BPUPKI, pendiri Bank Negara Indonesia dan Ketua DPA pertama.

Prabowo Subianto dinamai menurut Soebianto Djojohadikoesoemo, pamannya yang gugur dalam Pertempuran Lengkong.

Ia memiliki dua kakak perempuan, Biantiningsih Miderawati dan Maryani Ekowati, dan satu orang adik, Hashim Djojohadikusumo.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul "Prabowo Ulang Tahun ke-67, Begini Doa dan Ucapan Titiek Soeharto Untuk Mantan Suami"

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id