9 Orang Ini Deklarasikan Anies Jadi Capres 2019

Anies-Baswedan.jpg
(OKEZONE.COM)


RIAU ONLINE - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dideklarasikan sebagai calon presiden (capres) untuk Pilpres 2019. Deklarasi itu dinyatakan oleh sembilan orang berlatar belakang aktivis yang mengaku pernah menjadi tim sukses Anies saat menjadi cagub. Kemudian, tergabung dalam Aliansi Nasional IndonEsia Sejahtera (ANIES) yang berlatar aktivis.

"Kami mendukung serta siap memperjuangkan dan memenangkan Anies Rasyid Baswedan sebagai Presiden RI periode 2019-2024 dengan cara-cara cerdas dan bermartabat sesuai kaidah demokrasi yang baik dan benar," kata Koordinator Anies, La Ode Basir saat deklarasi di Gedung Joeang 45, Jakarta Pusat, mengutip Detik.com, Jumat, 6 Juli 2018.

La Ode Basir menyebut Anies Baswedan sebagai sosok muda yang mampu memajukan Indonesia. Ia berharap Anies mampu mengangkat nama baik Indonesia di tingkat internasional.

"Dia muda, pandai, jujur, kompeten, dan memiliki visi untuk memajukan bangsa dan negara Indonesia. Anies diharapkan mampu mengangkat martabat Indonesia di forum internasional," ungkapnya.

Ia mengungkapkan dua hal yang menjadi landasan aliansi tersebut mendeklarasikan Anies sebagai capres 2019. Pertama, tuturnya, pihaknya ingin mengubah pola penentuan capres yang kerap dilakukan di saat-saat terakhir dan mengonsolidasikan dukungan terhadap Anies kepada partai-partai politik.

Baca Juga Survei SMRC, Tiga Nama Ini Dinilai Cawapres 'Pintar'


"Paling tidak ada 2 hal yang menjadi landasan kenapa acara ini harus dilakukan. Pertama kita punya kebiasaan yang agak kurang baik. Capres jabatan yang penting biasanya ditentukan di detik akhir. Kami sebagai kaum muda ingin mengoreksi," ujarnya.

"Kedua, kami anak muda bersembilan punya kesadaran bahwa paling tidak kami harus komunikasikan siapa capres untuk pemilu mulai kami tawarkan ke parpol. Pasca deklarasi ini kami akan konsolidasikan kekuatan untuk ajukan calon kita ke tokoh masyarakat, tokoh bangsa, parpol, sehingga bagi kami sangat penting waktu yang tinggal 4 minggu ini kita bergerak cepat," sambung La Ode.

Ia mengatakan, pihak aliansinya juga telah menyiapkan tim penasihat hukum untuk mendukung langkah-langkah tersebut.

"Kami juga sudah siapkan penasihat hukum untuk mendukung kegiatan ke depan," pungkasnya.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id