Hari Ini Jokowi akan Kunjungi Jambi, Padang dan Pekanbaru

Presiden-Jokowi-Kunjungi-Kalsel-dan-Kalteng1.jpg
(FANPAGE PRESIDEN JOKO WIDODO)

RIAU ONLINE, JAKARTA - Hari ini Presiden Jokowi bertolak ke Provinsi Jambi untuk meninjau langsung bencana kabut asap yang pekan ini makin parah. Jokowi akan terbang pukul 10.00 WIB menuju Jambi dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.

 

Jokowi tak hanya berencana kunjungi Jambi. Berdasakan informasi yang dihimpun, ia kemungkinan juga akan menyambangi Padang di Sumatra Barat dan Pekanbaru di Riau. Provinsi Riau adalah salah satu wilayah yang paling parah terdampak kabut asap. (BACA JUGA: Masker Kemenkes Disebut Tidak Layak, Ini Kata Nila)

 

Petang kemarin, Jokowi mengumpulkan para menteri dan pejabat terkait dalam rapat terbatas di Istana Negara untuk secara khusus membahas soal penanganan kabut asap akibat pembakaran lahan di Sumatra dan Kalimantan.


 

(KLIK: Presiden akan ke Riau, Paspampres Rakor dengan Pejabat Daerah)

 

Menteri Kesehatan Nila F Moeloek menyatakan Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU) di sejumlah daerah terdampak kabut asap kemarin pagi sebenarnya sudah membaik, namun kembali memburuk sore harinya.

 

Nila pun mengimbau kepada masyarakat yang tinggal di daerah terkena kabut asap untuk tetap berada di dalam rumah demi menjaga kesehatan mereka.