Essentia, Si Cantik Bertenaga Listrik ini Hanya Perlu 3 Detik untuk Dicharge

Essentia.jpg

RIAU ONLINE, NEW YORK - New York Auto Show 2018 tengah berlangsung sejak Jumat 30 Maret hingga Senin 9 April 2018 mendatang.

Di ajang ini, mobil terbaik dunia jatuh di tangan produsen mobil asal Swedia, yakni Volvo XC60. Meski demikian ajang ini juga menyajikan mobil-mobil dengan desain yang cantik.

Salah satunya mobil konsep yang diperlihatkan Genesis, yang disapa Essentia. Seperti dikutip dari Detik Oto, Minggu 1 April 2018, Genesis tidak hanya memperlihatkan G70. Tapi juga membaca si cantik, mobil listrik konsep Essentia.

Berbagai kelebihan mobil konsep listrik ini diawali dari penggunaan bahan material terbaik seperi mengusung bahan material karbon fiber, mulai dari bodi, sasis monocoque dan sasis karbon.

Meski belum dijelaskan kapasitas baterai dan berapa motor yang listrik yang akan digendong. Mobil konsep ini dikatakan jika mobil lainnya butuh waktu 1 jam untuk mengisi penuh baterai dengan jarak 60 mil. Mobil konsep ini hanya butuh waktu 3 detik saja.

Sayang Genesis tidak membocorkan berapa harga yang ditawarkan pada mobil listrik cantik ini.

Genesis merupakan salah satu merek yang menawarkan sedan-sedan premium yang didirikan oleh Hyundai. Genesis justru sekarang berdiri sendiri yakni hanya menjual sedan-sedan mewah.


Baru didirikan tiga tahun silam yakni pada tahun 2015, merek Genesis sudah berhasil merangsek untuk bertarung dengan merek-merek asal Eropa yang sudah ada puluhan tahun.

Dalam sebuah laporan CNBC, beberapa waktu lalu baru berjalan lebih dari dua tahun rupanya Genesis berhasil menarik perhatian para konsumen mobil premium.

Genesis menjadi merek mobil premium paling favorit pilihan konsumen dalam survei yang dilakukan Consumer Reports baru-baru ini.

"Genesis memiliki mobil yang tidak hanya bisa diandalkan tapi juga nyaman dan teknologinya mudah untuk digunakan. Banyak mobil premium yang punya teknologi tinggi tapi terlalu rumit untuk digunakan si pengendara, tapi itu tidak terjadi dengan Genesis," ungkap Director of Automotive Testing di Consumer Reports Jake Fisher.

Genesis baru masuk dalam daftar survei karena kini telah memiliki dua model sehingga bisa dihitung per tahunnya. Di bawah Genesis ada Audi kemudian menutup posisi tiga besar ditempati oleh BMW.

Sementara menempati posisi tiga terbawah diisi oleh Land Rover, Jeep, dan Fiat. Ini merupakan tahun kedua Fiat duduk di posisi buncit. (1) 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id