Jokowi Datang, Harga Kamar Hotel di Pekanbaru Meroket?

Ilustrasi-Hotel.jpg
(INTERNET)

LAPORAN: FATMA KUMALA

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Kedatangan Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo berdampak terhadap tingkat hunian hotel di Pekanbaru. Harga-harga kamar hotel di Pekanbaru bahkan menunjukkan angka fantastis jika ditelusuri melalui aplikasi Traveloka. Misalnya saja, harga kamar di Evo Hotel menunjukkan angka Rp23.275.000, Grand Jatra Hotel Rp8.500.00 0, dan The Premiere Hotel Pekanbaru Rp3.705.048, Selasa 8 Mai 2018.

Public Relation Manager The Premiere Hotel Pekanbaru, Sylvia Eka Apriensy, saat dikonfirmasi RIAUONLINE.CO.ID mengatakan seluruh kamar di hotel ini sudah penuh hingga Rabu, 9 Mei 2018 besok..


“Harga sudah tinggi. Kami jual harga publish. Dan full kamar sampai besok. Total kamar di sini ada 168 kamar,” kata Sylvi.

Ditanya soal harga yang beredar, ia mengaku kurang mengetahui. Hanya saja, harga normal kamar The Premiere Hotel mulai dari Rp600.000. ” Wah kalau itu kurang tahu saya mba. Soalnya harganya FO lagi yang atur,” ucapnya.

Sementara, Lulu Royani, Public Relation Grand Central Pekanbaru mengaku tidak menaikan harga kamar atas kunjungan Jokowi ke Riau. “Harga kamar kita tetap mbak, di Rp560.000 untuk tipe superior room,” ujarnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Renta Pakpahan, Marketting Communication Labersa Grand Hotel & Convention Center Pekanbaru mengatakan pihaknya tidak menaikan harga kamar. “Harga kamar di Labersa masih normal mba, di angka Rp650.000 untuk tipe deluxe room,” ucapnya.