Rusli Zainal Masih Berpengaruh di Golkar

Septina-Primawati.jpg
(HUMAS PEMPROV RIAU)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Terpilihnya Septina Primawati, istri Gubernur Riau dua periode 2003-2013, Rusli Zainal, oleh DPP Partai Golkar sebagai Ketua DPRD Riau menggantikan Suparman, menujukkan betapa kuat serta berpengaruhnya Rusli di partai pohon beringin tersebut. 

 

Apalagi, Rusli Zainal yang juga Ketua DPP Golkar Bidang Yudikatif dan Legislatif hasil Munas di Pekanbaru, 2009 silam, masih memperlihatkan kecemerlangannya dalam melihat Golkar tidak memiliki banyak pilihan di DPRD. (Baca Juga: Ternyata Golkar Riau Ajukan Septina. Ini Isi SK DPP

 

 

Padahal, sejak 2013 silam, mantan Ketua DPD I Golkar Riau itu mendekam di jeruji besi tersangkut kasus suap PON XVIII 2012 dan pemberian izin kehutanan. 

 

"Sebab masing-masing kader di DPRD (Riau) memiliki kekurangan terutama sisi kemampuan memimpin maupun aspek diterimanya sosok itu di internal Golkar sendiri," analisa Dosen Politik FISIP Universitas Riau, Adlin, Selasa (10/11/2015. 

 


Selain itu, tuturnya, dipilihnya Septina juga tak terlepas dari lemahnya kepemimpinan Golkar saat ini dibawah Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD I Golkar, Arsyadjuliandi Rachman. (Klik Juga: Aneh. Andi Rachman tak Tahu DPP Tunjuk Septina Ketua DPRD Riau

 

"Juga bisa dilihat, bagaimana DPP memilih berdasarkan sosok yang cukup diterima di internal Golkar yang mendukung Pasangan Annas Maamun-Andi Rachman," jelasnya. 

 

DPP Partai Golkar telah mengeluarkan SK pengangangkatan Septina Primawati sebagai pengganti Suparman sebagai Ketua DPRD Riau 2014-2019. Terpilihnya istri Rusli Zainal tersebut, sudah banyak diprediksi orang.

 

Namun, DPD Golkar Riau masih sempat mencoba alihkan dukungan tersebut dengan mengusulkan tiga nama, Masnur, Supriati, dan Erizal Muluk. 

 

Ketua Umum DPP Partai Golkar, Aburizal Bakrie bersama Sekretaris Jenderal (Sekjen) Idrus Marham, ternyata telah meneken Surat keputusan (SK) Ketua DPRD Riau pengganti Suparman. (Lihat Juga: KPU Riau Resmi Ajukan PAW Suparman

 

Surat tersebut diteken pada 6 November 2015 lalu, berdasarkan surat yang dikirim DPD Partai Golkar Riau Nomor: B-168/DPD/Golkar-R/X/2015 tertanggal 29 Oktober 2015 tentang Usulan Nama-nama Calon Pengganti Antar Waktu Ketua DPRD Riau atas nama Saudara Suparman, S.Sos, M.Si.

Anehnya, Pelaksana Tugas Ketua DPD Golkar Riau, Arsyadjuliandi Rachman, malah sama sekali tidak tahu jika PAW Suparman adalah Septina Primawati, istri Gubernur Riau dua periode 2003-2015, Rusli Zainal.

 

Simak berita Septina Primawati Ketua DPRD Riau dengan klik di sini.

 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline